IBX5A6AE1868FA98

Friday, December 28, 2012

Zyrex Onescribe II ZA989 Si Smartphone Tangguh Karya Anak Bangsa



 

   Hai sahabat blogger kali ini saya akan mereview smartphone zyrex one scribe II ZA989, smartphone tercepat dan tangguh hasil karya anak bangsa Indonesia. Siapa yang tidak mengenal Zyrex? Zyrex sendiri merupakan produk komputer Indonesia yang pertama dan terpecaya sejak tahun 1996. Produsen laptop zyrex ini membuat gebrakan baru dengan membuat smartphone pintar & tangguh hasil kreativitas anak bangsa, yang di berinama onesribe untuk jajaran ponsel android yang dikeluarkan zyrex. Saya sendiri sudah menggunakan leptop zyrex cruiser lc4648 sudah hampir 3 tahun dan ketahanan leptop zyrex yang saya gunakan cukup di acungi jempol , sebab mampu bekerja hingga 12 jam nonstop tanpa kendala. Maka dari itu saya akan mereview smartphone Onescribe II ZA989 yang kualitasnya sudah teruji &terpercaya seperti laptop yang di keluarkan Zyrex.


    Dilihat dari sisi model dan casing  Zyrex Onescribe II ZA989 menggunakan casing glosy untuk tampilan depannya sehingga memberikan kesan mewah dan elegan pada smartphone ini sementara di casing belakangnya berbahan doff sehingga tetap nyaman digenggam dan tidak mudah selip. Untuk model smartphone Zyrex Onescribe II ZA989 terihat ergonomis dan aerodinamis serta tampak mewah untuk smartphone seharga 2jtan. Bagian pinggir casing Zyrex Onescribe II ZA989pun terlihat menawan sebab dilapisi chrome di sekeliling casingnya. Bodinya sendiripun terlihat tipis untuk sebuah smartphone berukuran 6". 
   
   Untuk urusan tampilan Layar  smartphone Zyrex Onescribe II ZA9896 menggunakan layar sebesar 6" ,layar sebesar ini cukup istimewa untuk sebuah smartphone, sebab jarang di temui untuk smartphone yang pada umumnya menggunakan layar 5" ke bawah, layarnya sendiri cukup responsif saat menerima sentuhan jari dan tidak perlu penekanan terlalu dalam. Zyrex Onescribe II ZA989 menggunakan layar berjenis FWVGA dengan resolusi 854x480pixels sehingga kualiatas layar tampak jernih dan tidak membuat mata tidak cepat lelah.  Zyrex Onescribe II ZA989 juga sudah menggunakan  LCD Capacitive multitouch touschreen yang dapat mengenali 5 sentuhan secara bersamaan, sehingga hingga mudah untuk menjalankan beragam aplikasi dan bermain game semakin mudah,pinch zoom pun dapat dilakukan dengan mudah saat menjalankan browser dan bermain game tanpa lagging.
   
    Sistem operasi yang di gunakan Zyrex Onescribe II ZA989 menggunakan sistem operasi terbaru dari android yakni ice cream sandwitch 4.0.4 sehingga mampu optimal dan stabil untuk menjalankan berbagai aplikasi & games android yang beredar dipasaran.
    
    Dari segi Performa smartphone Zyrex Onescribe II ZA989  sangat istimewa di sisi performa sebab tidak bakal kewalahan dalam menjalankan beragam aplikasi android dan games betapa tidak, Zyrex Onescribe II ZA989 sudah di benamkan  procesor Cortex A9 1.2GHz dual core dengan chipset MTK6557 serta di dukung ram yang cukup lega yakni 512Mb,aplikasi beratpun dapat dijalankan dengan mulus tanpa terjadi lagging serta di dukung GPU PowerVR SGX531 yang mampu manjalankan game 2 berat dengan lancar.
   
   Dukungan Jaringan Serta Kecepatan Data Zyrex Onescribe II ZA989 yang didukunngnya,  mampu berjalan di jaringan GSM/GPRS/EDGE:850/900/1800/1900MHz dengan jaringan data WCDMA 900/2100MHz ,serta di dukung kecepatan data Hsdpa hingga 7,2mb/s. Dengan fitur dual sim yang dimilikinya cukup membantu bagi yang memiliki lebih dari 1 kartu sehingga tidak perlu menggunakan 2 handphone dengan kartu yang berbeda.
   
   Soal memori, smartphone  Zyrex Onescribe II ZA989 di bekali dengan memori internal yang lapang sebesar 2GB, serta di dukung memori eksternal micro sd yang dapat di upgrade hingga 32 GB.
   
   Untuk urusan camera Zyrex Onescribe II ZA989 memiliki 2 buah kamera yakni di belakang dengan resolusi 5 megapixel dan sudah di dukung dengan fitur autofocus ditamabah dengan keberadaaan flash di samping lensanya yang berfungsi untuk pemotretan di tempat yang kurang cahaya, dan didepannya di bekali camera dengan resolusi 0.3 megapixel. Kualitas Gambar yang digunakan oleh Kamera 5 megapixelnya mengahasilkan warna yang natural serta minim noise. Dan kamera depanya dapat berfungsi dengan baik saat melakukan video confrence dengan berbagai aplikasi chat yang terdapat fitur video chat. 

Hasil Camera Zyrex Onescribe II ZA989

   Bagi yang suka berpergian anda tidak perlu cemas pasalnya  Zyrex sendiri cukup bijak dengan memberikan 2 buah battery di dalam kemasan Zyrex Onescribe II ZA989. Battrey Zyrex Onescribe II ZA989 memiliki kapasitas yang cukup besar yakni sebesar 2200 mah dengan 300 hours standby time & talk time 400 hours yang membuatnya cukup lama untuk hidup.

Kelebihan  :
+ Kinerja procesor sangat baik dan cepat.
+Layar 6" dan jernih.
+Hasil kamera sangat baik.
+Body terlihat mewah & slim.
+Sistem operasi android Ice cream sandwich 4.0.4.
+Extra 2 battrey dalam penjualan.

Kekurangan : 
-Tidak di sertakan micro sd dalam paket penjualan.
-Tidak ada tombol camera.

   Dari hasil review diatas maka dapat disimpulkan ,smartphone Zyrex Onescribe II ZA989 cukup layak untuk dilirik dan dibeli serta dijadikan pendamping hidup anda dalam melakukan aktivas rutin sehari-hari anda. Dengan harga yang terjangkau yakni 2jtan serta performa yang cepat dan tangguh menjadikan semartphone ini cukup istimewa, dan di dukung tampilan mewah & slim  pada bodinya yang memeberikan kesan elegan saat di genggaman tangan.

Spesifikasi Zyrex Onescribe II ZA989

                      
                         Alasan Kenapa Zyrex Lebih Memilih Saya Untuk Menjadi Pemenang.

    Sebab tulisan saya murni hasil karya tulis saya sendiri serta blog tidak pasaran karena sebagian hasil design sendiri dan hasil review sesuai dengan topik Zyrex Onescribe II ZA989, serta memiliki pengalaman dengan menggunakan produk Zyrex yang cukup lama hingga saat ini. Dan dengan desain postingan merah putih yang melambangkan bendera Indonesia ditambah dengan logo 100% love indonesia yang menandakan bahwa ini produk asli indonesia dan sesuai dengan moto Zyrex "ZYREX THE #1 INDONESIAN PC".




Foto saya dan laptop zyrex cruiser lc4648  saya. Jika ingin melihat  review laptop saya
Klik Disini

60 comments:

  1. keren,jadi pengen ganti hp deh....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Makasih y udh berkunjung & berkomentar di blog ADS :))

      Delete
  2. sama pico 5" bagusan mana gan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lebih bagus onescribe II ZA989 karena procesornya sudah dualcore.

      Delete
  3. hrganya brapa zyrex onescribe 2 za989???

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk harga 2799000 coba saja ke situs resminya http://www.zyrex.com/

      Delete
  4. hrganya brapa zyrex onescribe 2 za989???

    ReplyDelete
  5. oke terima kasih reviewnya...

    ReplyDelete
  6. bedanya za989 dengan za987i apa?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Perbedaanya kalau za987i menggunakan layar 5” sedangkan za989 menggunakan layar 6”,perbedaan lainnya ada pada harga dan tampilan casingnya.

      Delete
  7. bodynya slim bngt

    ReplyDelete
  8. ada warna apa ja?

    ReplyDelete
  9. budi :go lokal go lokal

    ReplyDelete
  10. bisa kredit gak y ???hihihi ;;)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa kayanya gan, coba saja ajukan ke adira.

      Delete
    2. ni pling bgus diantra onescribe yng lain kan y???

      Delete
    3. Iya pling bagus dari onscribe lainya dan juga paling tipis.

      Delete
  11. Semakin canggih aja ni zyrex,,gk kalah sama produk luar,,..

    ReplyDelete
  12. za989 2 slot simnya bisa dipake paket data dua2nya gak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak bisa, hanya di salah satu slotnya saja yang dapat di gunakan paket data, tapi dual simnya dapat aktif secara bersamaan.

      Delete
    2. owww,thanks yaps jawabanya..;)

      Delete
  13. asep: bagus pisan euy ieu hp

    ReplyDelete
    Replies
    1. Beli atuh kang kalo bagus mah,hehehe

      Delete
    2. asep: enteu boga duit abdina

      Delete
    3. Yaudah atuh kang, makasih ya udah berkunjung ke blog saya.

      Delete
  14. mau tanya dunk,,za989 bisa pake kabel otg gak???

    ReplyDelete
    Replies
    1. Zyrex za989 tidak bisa pake kabel otg. Terima kasih ya sudah berkunjung.

      Delete
  15. zyrex emang keren tiada hentinya menciptakan teknologi baru

    ReplyDelete
  16. bakalan dapet updatetan jelly bean gak ni?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kurang tau gan, coba ja tanya ke service centernya langsung.

      Delete
  17. zyrex ntu bknye merek laptop ye?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ia, tapi sekarang zyrex tidak hanya memproduksi laptop tetapi juga hp dan smartphone.

      Delete
  18. dewi cutee: pengn sich cumannya duitnya gk nyampe

    ReplyDelete
  19. produk Indonesia makin hari makin canggih , gak kalah deh sama produk luar.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul, kita harus bangga dengan produk Indonesia.

      Delete
  20. ribet gk sih yaps pke androids>?

    ReplyDelete
  21. rootnya gampang tidak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sebaiknya jangan diroot saat masih garansi, karena dapat membtalkan garansi.

      Delete
  22. Replies
    1. Iya, soalnya layarnya gede jadi tampilan visual terlihat nyata.

      Delete
  23. Gan Anggi, salam kenal, coba test pakai program Antutu Benchmark dunks, Coz' review Gadget pakai Antutu baru klop rasa dihati... tolong lihat RAMnya murni 512MB?

    atau cuman 350MB++? coz' kadang kebutuhan program tiap orang sedikit berbeda, krn saya pakai gadget 7inch rasanya kebesaran sulit dibawa (dikantongin) http://www.bhinneka.com/products/sku00312951/samsung_galaxy_tab_2_7.0_espresso_16gb_-_silver__gt-p3100tsexse_.aspx saja yang tulis 1GB RAM ternyata cuman 687.4MB program sering hang (close sendiri).

    Batery GTab tsb 4000Ah, cuma bertahan 5jam++; pemakaian Skype VideoCall+Chat StandBy ON, SIP-Call GTalk StandBy ON (dipergunakan untuk Chat dengan relasi bisnis Lintas Platform misal dengan User BlackBerry dan/atau Symbian), YM Chat StandBy ON, Go SMS Pro, 2 program email AutoRefresh tiap 30menit.

    (tidak menggunakan Game sama sekali).

    tolong direview yah Gan... makasih sebelumnya....

    ReplyDelete
  24. hihi kameranya bening' cocok buat narsiezz^_^

    ReplyDelete
  25. Dapat screen protector, Extra Battrey, & Leather Folder + garansi 1 tahun dan yang terpenting after salesnya memuaskan tersedia gerai di 65 kota.

    ReplyDelete
  26. bingung| pilih phablet ato tablet !iiii

    ReplyDelete
  27. Saya beli tapi gak dapat extra batery dan leather foldernya...tolong info dimana saya bisa beli batery & leather foldernya itu. Thanks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Di gerai zyrex terdekat atau bisa ditanyakan disini http://www.facebook.com/zyrex.indonesia?fref=ts

      Delete